Selasa, 31 Januari 2012

Lomba Blog Antar SMA se-Kudus oleh HMJ TI UMK

Hayooooo. ada kabar gembira nih buat khususnya Pelajar SMA/Sederajat di Kudus yang doyan nge-BLOG. HMJ TI UMK mengadakan Lomba BLOG dalam waktu dekat. ini, saya dapat copas dari blog resminya -- http://hmjti-umk.org/ --

Nama Kegiatan : Blog Competition SMA 2012
Tema Kegiatan : ” Potret Perjuangan Hidup Masyarakat”
Agenda :
Rabu, 25 Januari 2012 s/d Senin 13 Pebruari 2012
  • Pendaftaran Peserta
Senin, 13 Pebruari 2012
  • Technical Meeting
Senin, 20 Pebruari 2012
  • Presentasi Blog

sumpaaaah aslinya saya pengen ikut. Tapi saya hanyalah blogger amatiran yang gak tau apa-apa soal dunia cyber, utak-atik script, dll. Yang ada malah berkali-kali saya merusak tampilan blog saya ini dari yang awalnya berantakan jadi makin hancuuuuuuur. Tapi untunglah Pak Slam, Guru TIK saya bersedia untuk membimbing saya jika memang saya serius mau ikutan. wkwkwkw.

Kamis, 05 Januari 2012

Memories [?]


Memories [?]
(by rifa)
Hari-hari berlalu begitu cepat. Tak sempat kusapa pagi kemarin, hingga pagi untuk hari ini telah terganti dengan lembayung senja. Aku dapat melihat jingga langit senja dari jendela kamar rawatku yang terbuka lebar. Kupikir waktu benar-benar tak pernah lagi berfihak padaku. Dan benar, puluhan hari aku hidup dengan waktu yang berputar tiga puluh kali lebih cepat. Satu malam bagiku adalah genap satu bulan bagi mereka yang berada di sekitarku.
Beberapa jam lalu aku baru saja terjaga. Entah apa yang terjadi ketika aku tertidur. Yang pasti, ketika pertama kali mataku terbuka bayangan seorang lelaki kurus separuh baya berkacamata tercetak jelas di mataku. Dari rautnya, dia terlihat begitu bahagia.

Isyarat Cinta Merpati


Isyarat Cinta Merpati
(by Rifa)
Seekor merpati betina seorang diri bertengger di atap menara. Ia terlihat gundah. Menoleh kesana kemari, seperti sedang mencari atau menanti sesuatu. Sedari tadi kuperhatikan dari bawah sini, tapi Ia tetap saja tak merasa bahwa ada seseorang yang sedang memperhatikannya.

Perahu Kertas untuk Asih


Perahu Kertas untuk Asih
Oleh Aiva Lathif

“Aku hanya ingin mewujudkan impian Asih yang belum sempat terwujud.” ujarku. Di depanku, dua sejoli itu menatap nanar ke arah lima toples kaca besar yang penuh berisi hasil lipatan-lipatan tanganku.
---
“Anna, kau lihat perahu kecil itu? Dari kejauhan ia terlihat seperti pisang yang mengambang. Hmm, yummy!”

Tulisan di Atas Pasir


Pantai berpasir putih itu yang pertemukan kami. Aku ingat, saat itu aku tengah kelelahan berjalan jauh karena sepeda motor yang kugunakan kehabisan bahan bakar. Aku berjalan mencari bahan bakar, hingga akhirnya aku sampai di sebuah pantai berpasir putih yang sangat sunyi.
Hanya ada sebuah gubuk yang berjarak 50 meter dari pantai. Kuhampiri gubuk itu, berharap seseorang memberiku bahan bakar yang cukup.
“tok..tok..tok..”, kuketuk pintu anyaman bambu.